Postingan

Tips Xperia Mini Pro

Gambar
Selain sebagai alat bantu untuk mendengarkan musik dan bertelfon ria, headset bawaan Sony Ericsson (dan headset lainnya yang kompatibel) juga berfungsi sebagai pengontrol dalam memainkan musik dan radio. Hal ini sangat membantu kita yang punya hobi mendengarkan musik ataupun radio saat kita sedang dalam perjalanan yang mungkin bisa sangat membosankan, karena untuk memindahkan channel ataupun mengganti musik cukup dengan memanfaatkan tombol pada headset. Caranya cukup gampang, cukup pasang headset pada handset lalu simpan HP disaku celana atau saku jaket (bagi anda yang mengendarai sepeda motor). Setelah headset terpasang dengan nyaman ditubuh kita, cukup tekan answer key pada headset untuk mengaktifkan music atau radio (tergantung aplikasi mana yang terakhir dijalankan). Jika terakhir kali (sebelum tombol ditekan) kita mengaktifkan radio maka saat kita tekan 1 kali answer key akan mengaktifkan radio. Untuk berganti channel pada fitur radio, cukup tekan answer key 2 kali secara cepa

Mengatasi Gagal Loading Point Blank

Gambar
3 Hari yang lalu saya coba main kembali Game Point Blank yang telah berbulan-bulan diterlantarkan, untuk mengisi waktu kosong yang sering terjadi saat tak bisa tidur di malam hari. Setelah paginya saya mendaftar dipaket unlimited pada salah satu provider jaringan HSDPA, mulailah persiapan komputer dilaksanakan dari lepas isya' hingga jam 9-an malam. Windows di Install ulang, driver udah oke, dan antivirus udah update dengan database terbaru. Saat semua persiapan dianggap sudah sangat mencukupi (termasuk cemilan favorit), mulailah menjalankan PBLauncher dan diawali dengan ritual update yang tak bisa dihindari. Setelah semua update selesai, tibalah saat yang ditunggu. Tapi, yang terjadi ternyata diluar perkiraan. Setelah tombol start di klik, muncullah jendela Update Hackshield yang hanya bertahan beberapa saat lalu hilang tak berjejak. Setelah diulangi beberapa kali, tetap saja terjadi seperti itu. Seperti biasa, mbah google yang selama ini jadi media bertanya pun disambangi. Banya

bacaan bagus bagi anda yang sibuk

Gambar
Seperti biasa Andrew, Kepala Cabang di sebuah perusahaan swasta terkemuka di Jakarta , tiba di rumahnya pada pukul 9 malam. Tidak seperti biasanya, Sarah, putri pertamanya yang baru duduk di kelas tiga SD membukakan pintu untuknya. Nampaknya ia sudah menunggu cukup lama. "Kok, belum tidur ?", sapa Andrew sambil mencium anaknya. Biasanya Sarah memang sudah lelap ketika ia pulang dan baru terjaga ketika ia akan berangkat ke kantor pagi hari. Sambil membuntuti sang Papa menuju ruang keluarga, Sarah menjawab, "Aku nunggu Papa pulang. Sebab aku mau Tanya berapa sih gaji Papa ?". "Lho tumben, kok nanya gaji Papa ? Mau minta uang lagi, ya ?", sahut andrew "Ah, enggak. Pengen tahu aja" ucap Sarah singkat. "Oke. Kamu boleh hitung sendiri. Setiap hari Papa bekerja sekitar 10jam dan dibayar Rp. 400.000,-. Setiap bulan rata-rata dihitung 22 hari kerja. Sabtu dan Minggu libur, kadang Sabtu Papa masih lembur. Jadi, gaji Papa dalam satu bulan berapa, hayo

Tips Berpakaian Untuk Lelaki Berpostur Pendek

Gambar
Pakaian/Busana memegang peran dominan dalam hal berpenampilan. Bagaimana Anda memilih warna, jenis dan model busana merupakan sebagaian kecil hal yang mempengaruhi penampilan Anda, jangan terlalu terpaku pada trend yang ada pada saat itu, karena yang paling penting adalah sejauh mana pakaian tersebut bisa sesuai (match) dengan Anda. Berikut ini Tips bagaimana cara berpakaian yang sesuai untuk lelaki berpostur pendek: Jenis Baju/Celana . Hindari pemakaian jenis pakaian yang terlalu besar (kedombrangan) seperti baju-baju model era 80-an, karena akan menjadikan Anda semakin ‘tenggelam’. Pilih baju yang pas dengan badan Anda dengan jenis fit to body. Demikian pula halnya dengan celana, pemakaian celana jenis baggy/Cut Bray akan membuat anda terlihat semakin pendek. Pemilihan kemeja tipe fit to body dan celana tipe reguler membuat Anda terihat lebih chic dan proporsional. Warna . Pilihlah warna-warna yang polos. Artinya Anda cocok untuk menggunakan baik warna alam (hitam/putih/coklat) yang

Enjoy at home

Gambar
Alhamdulillah. Setelah seminggu beraktifitas, akhirnya hari ini bisa nyantai dirumah walaupun listriknya sedang padam.. n_n. Santainya hari ini makin enak karena diiringi kicauan burung tetangga, serasa nyantai dibawah pohon yang gede' gitu deh..

makin miring aja nih..

Gambar
Beberapa hari yang lalu, dikoran ada memuat foto ini. Tiap pulang kerja dan melintas dibawahnya baru saya sadari kalo nih tiang makin miring dan beberapa bagian udah sedikit terlepas dari tempat semula. Mudah-mudahan aj ndak lepas dan mengenai pengendara yang lewat dibawahnya. Amin..

Hati - hati dengan listrik !

Gambar
Mungkin teman-teman pernah mendengar, gara-gara asyik menelepon ada orang yang tertabrak kereta api atau mengalami kecelakaan mobil. Kali ini, lagi-lagi ponsel menjadi penyebab nyawa seseorang melayang saat tengah menelepon. Peristiwa tragis ini dialami oleh seorang pemuda di Ghana, Afrika Barat. Saat itu si pemuda mengangkat ponselnya yang tengah di- charge untuk menjawab panggilan telepon. Tanpa diduga, arus listrik menjalar ke sekujur tubuhnya alias nyetrum melalui jemari tangannya yang memegang ponsel, dan membuatnya terlempar ke lantai. Orang tuanya yang memergoki kejadian ini, segera melarikannya ke rumah sakit. Namun, rupanya nyawa si pemuda malang ini tak dapat diselamatkan, dia menghembuskan nafas terakhir saat tiba di rumah sakit. Diduga peristiwa tragis ini bisa terjadi karena ponselnya memang mengalami gangguan atau karena buruknya sistem kabel listrik di rumah tersebut. Namun, bagaimanapun juga, peristiwa ini dapat menjadi peringatan bagi kita untuk lebih waspada dan berha